Rice to Meet You (Screenplay)
Daftar Bagian
1. Appetizer
Kalo masaknya sambil main hp bisa gosong, loh...
2. Sepedas Dendeng Balado
Awal kepedasan hidup Angga.
3. First Bite
"Mau ngelamar di mana lu? Sekarang perusahaan-perusahaan lagi pada mangkas karyawan."
4. Tolong aku, Ronald!
Drama susah cari kerja di masa pandemi COVID-19 dimulai!
5. Do'a Ibu
"Do"a ibu itu dahsyat, Ngga. Makanya banyak rumah makan Padang namanya Do"a Ibu, kan.
6. Terima kasih, Ronald!
Angga akhirnya memberi tahu ibunya bahwa dia kena PHK. Seperti apa respon Bu Ani?
7. Hari Pertama OJE di McD
Angga mulai berjalan ke titik cerah di lorong gelap karirnya. Apakah dia bisa sampai ke titik itu?
8. Kitchen's Life
Hari kedua training jadi hari paling menarik bagi Angga karena untuk pertama kalinya dia memasuki da
9. Caution Wet Floor!
Angga hampir menyelesaikan training hari terakhirnya. Tapi sebuah bencana datang tak terduga.
10. Seandainya Hidup Semanis Nasi Goreng
Angga curhat ke Arman soal kejadian itu. Dia kini hilang arah.
11. Something is Cooking!
Angga mulai menemukan rencana berikutnya. Tidak, dia tidak akan mencari kerja lagi. Lantas apa?
12. Seni Menawar
Siapa bilang menawar mudah? Bu Ani akan mengajarkan Angga cara menawar.
13. Pengorbanan Seorang Kakak
Nadine membawa kabar mengejutkan. Angga memantapkan niatnya untuk buka usaha dengan menggunakan uang
14. Main Course
Angga memasuki chapter terbaru dalam hidupnya.
15. Endorse!
Kedai Rice to Meet You mulai berjalan. Tapi berjalan sepi. Apa upaya para kru untuk mendatangi custo
16. The Big Order
Hasil endorse perlahan mulai menunjukkan pengaruhnya. Hingga sebuah orderan besar datang!
17. No.
Angga merekrut seorang pegawai baru untuk Rice to Meet You. Pesanan besar sukses diselesaikan. Angga
18. Kompetisi Antar Kedai
Angga menunggu di rumah sakit, berharap Ibunya bisa diselamatkan.
19. Audisi
Angga akhirnya mengikuti audisi kompetisi itu. Dia membawa menu terlaris Rice to Meet You. Apa kata
20. Kompetisi dimulai!
Rice to Meet You berhasil lolos audisi! Babak pertama dimulai. Apakah Rice to Meet You akan langsung
21. Perjalanan Manis
Babak demi babak dilewati. Persaingan berlangsung ketat antara Rice to Meet You dengan Padang Jago.
22. The Disaster
Sebuah musibah menimpa Rice to Meet You beberapa hari menjelas Grand Final.
23. Menyerah Bukan Pilihan!
Nadine terpaksa tidak bisa melanjutkan kompetisi. Angga belum mau menyerah, siapa yang akan menggant
24. Seperti Pare
Angga harus menghadapi kenyataan pahit. Rice to Meet You kalah. Dia harus mengucapkan selamat tingga
25. Dessert
Angga mulai berdamai dengan kondisinya. Kedai kembali berjalan normal dan Nadine sudah kembali kerja
20. Kompetisi dimulai!

INT. RICE TO MEET YOU - SIANG

Plang pintu menunjukkan tulisan CLOSE.

Seluruh kru Rice to Meet You kini sedang fokus menatap layar TV menunggu hasil audisi diumumkan.

HOST

Sebentar lagi kita akan mengumumkan siapa saja yang akan lolos untuk mengikuti Kedai Terhebat season pertama. Disamping saya sudah ada Chef Broto yang akan membacakan kedai-kedai yang akan lolos ke babak pertama.

Chef Broto melambaikan tangan ke kamera.

HOST (CONT’D)

Bisa langsung kita mulai, Chef?

CHEF BROTO

Oke. Ada dua puluh kedai yang akan bertanding di season pertama ini.

Seluruh kru tampak cemas menunggu hasil pengumuman.

CHEF BROTO (CONT’D)

Kedai pertama yang lolos adalah...Geprekuy!

ARMAN

Ahh!

ANGGA

Sabar-sabar, masih ada sembilan belas lagi.

CHEF BROTO

Kedai kedua yang lolos adalah..Padang Jago!

NADINE

Kan, lolos dia.

[Padang Jago adalah restorannya Chef Raka.]

BEBERAPA SAAT KEMUDIAN--

CHEF BROTO

Kedai.. ke sembilan belas yang akan lolos: Gelosi!

Angga bolak-balik cemas, sementara kru lain masih menatap layar menunggu kedai terakhir yang akan lolos.

CHEF BROTO (CONT’D)

Dah kedai terakhir yang akan lolos ke babak challange adalah...

CLOSE SHOT Ke para kru menyimak dengan tegang pengumuman itu.

CHEF BROTO (CONT’D)

Adalahh...

CLOSE SHOT lagi, kali ini semakin dekat.

CHEF BROTO (CONT’D)

Rice to Meet You!

Seluruh kru kegirangan bukan main. Nadine memeluk Rika dan Anggika. Arman dan Angga tosan.

ANGGA

Nad, we did it.

NADINE

Calm, it’s just the beggining.

Angga mengulurkan tangannya ke Nadine untuk digenggam, memberi semangat. Nadine menggenggam tangan Angga.

TRANSITION TO:

INT. GALLERY KEDAI TERHEBAT - SIANG

Kita masih melihat genggaman tangan yang sama, genggaman yang diberikan Angga untuk Nadine yang akan mulai bertanding di acara Kedai Terhebat.

Angga melepaskan genggamannya, Nadine beranjak ke stationnnya.

ARMAN

Semangat, Nad!

Angga hanya memberi tatapan semangat ke Nadine, meyakinkan bahwa dia bisa memenangkan challange pertama.

BEBERAPA SAAT KEMUDIAN--

HOST

Di gallery sekarang sudah berdiri perwakilan dari dua puluh kedai yang akan bertanding di season pertama Kedai Terhebat.

Kita melihat para peserta, melihat Rika yang menjadi asisten Nadine di acara tersebut. Chef Raka hanya terpisah satu station dengan Rice to Meet You.

HOST (CONT’D)

Mereka akan bertanding untuk memperebutkan hadiah sebesar satu milyar rupiah!

Para peserta bersorak.

HOST (CONT’D)

Tanpa berlama-lama lagi, saya akan mengumumkan challange pertama.

Nadine dan Rika menyimak dengan serius.

HOST (CONT’D)

Di depan saya sudah ada mystery box yang di dalamnya berisi salah satu masakan nusantara populer di Indonesia.

Sang host mempersilahkan caddy untuk membuka mystery box itu. Begitu dibuka, kita melihat tongseng.

HOST (CONT’D)

Hidangan pertama yang akan kalian buat adalah tongseng. Seperti kita tahu, tongseng adalah salah satu makanan yang sangat populer di Indonesia. Ini berasal dari Jawa dan mempunyai ciri khas rasa yang manis.

Nadine dan Rika senang, mereka seperti sudah tahu akan me-remake makanan itu seperti apa.

HOST (CONT’D)

Tanpa berlama-lama lagi, kita mulai langsung mulai challenge pertama!

Gong dibunyikan tanpa kompetisi dimulai!

QUICK CLOSE SHOTS:

- Rika memotong dadu daging sapi.

- Sementara itu Nadine menumis bawang putih, bawang merah dan cabai rawit.

NADINE

(sambil menumis)

Ukurannya buat kira-kira satu potong dua setengah centimeter ya, Rik.

RIKA

Siap Ka!

- Kita melihat para peserta lain yang juga sedang sibuk dengan hidangannya masing-masing, termasuk Chef Raka yang saat tampak sedang memarinasi dagingnya terlebih dahulu.

- CLOSE ON Nadine menumbuk lengkuas.

- Nadine memasukkan lengkuas itu ke dalam tumisannya yang saat ini terlihat sudah ada sere dan daun salam. Kemudian dia tumis lagi.

- Rika sementara itu di sebelah Nadine sedang memarinasi potongan daging di sebuah mangkuk kaca.

- Masih sambil menumis, Nadine tampak memeriksa deretan bahan yang hendak ditambahkan di olahannya. Ada satu bahan yang lupa dia bawa: tomat hijau.

NADINE

Rik, tomat ijo, Rik. Aku lupa.

- Rika melepaskan hand-glovesnya dan bergegas mengambil tomat hijau di tempat bahan-bahan yang disediakan pihak penyelenggara.

- Angga dan Arman tegang melihat pertandingan di challenge pertama.

- Tidak lama Rika kembali membawa tomat hijau tadi.

- Nadine memotong tomat itu jadi beberapa bagian. Dia kemudian memasukkan beberapa bahan tambahan ke dalam wajannnya, dimulai dari: kecap, tomat merah, tomat hijau, kol dan daun bawang.

- Sambil mengerjakan hidangannya, Chef Raka tampak memperhatikan station Rice to Meet You. Dia melihat Nadine dan Rika yang juga tampak sibuk dengan hidangannya.

HOST

Waktu kalian tinggal 5 menit lagi. Pastikan semua bumbu sudah terolah dengan baik dan jangan sampai ada bahan yang tertinggal.

- Rika kini menuangkan kuah gulai ke dalam wajan Nadine. Kemudian Nadine mengaduknya rata.

- Host mulai menghitung mundur.

HOST (CONT’D)

Lima..

- Nadine dan Rika tampak sangat tenang pada saat proses platting.

HOST (CONT’D)

Empat..

- Para peserta lain tampak juga sedang memplatting hidangannya, semuanya dengan wadah dan ciri khas yang berbeda.

HOST (CONT’D)

Tiga..

- Begitu juga dengan Chef Raka yang sudah menaruh daun kemangi di atas makanannya sebagai sentuhan terakhir.

HOST (CONT’D)

Dua..

- Nadine dan Rika tos, mereka tampak puas dengan penampilan hidangan mereka.

HOST (CONT’D)

Satu!

- CLOSE ON Gong yang dipukul, menandakkan waktu kompetisi yang sudah selesai.

HOST (CONT’D)

Sekarang, kita akan langsung mempersilahkan para juri untuk mencoba hidangan kalian masing-masing.

Di podium kita melihat para juri tampak sedang mencoba makanan para peserta. Kita tidak tahu yang sedang dicoba makanan dari kedai mana.

Nadine dan Rika tampak cemas melihat para juri yang sedang mencicipi makanan.

BEBERAPA SAAT KEMUDIAN--

HOST (CONT’D)

Para juri sudah mencicipi makanan para peserta dan di tangan saya sudah ada nama pemenang challenge ini. Pemenang challenge ini otomatis akan melaju ke babak berikutnya dan lima kedai terendah akan pulang dan dieliminasi.

Angga dan Arman yang berada di belakang kamera deg-degan.

HOST (CONT’D)

Dan..pemenang untuk challenge pertama, tantangan tongseng adalah.

Seluruh peserta deg-degan, termasuk Nadine dan Rika. Chef Raka tampak sangat tenang, seakan sudah percaya diri bahwa dia yang akan memenangkan challenge pertama ini.

HOST (CONT’D)

RICE TO MEET YOU!

Nadine dan Rika loncat kegirangan. Nadine memeluk Rika, tidak percaya bahwa mereka bisa memenangkan tantang pertama ini.

Angga dan Arman juga ikut kegirangan di belakang kamera.

HOST (CONT’D)

Selamat untuk pemenang. Otomatis Rice to Meet You akan melaju ke babak selanjutnya.

Suka
Bagikan
Anda harus login atau daftar untuk mengirimkan komentar