11 bulan 3 minggu lalu
[Part of #BintangDiLangitAbuAbu] Sudah hampir dua jam Naya duduk memandangi layar laptop yang menampilkan detik-detik pengumuman SNMPTN 2016. Pilihan pertama adalah UGM (Universitas Gadjah Mada) sesuai keinginan Mamanya, Naya capek ribut jadi nurut aja. Pilihan kedua dan ketiga adalah UI (Universitas Indonesia) yang Naya sangat berharap bisa lolos. Bukan tanpa alasan, semenjak ia pindah ke Semarang, semenjak itu juga ia tidak berkomunikasi dengan siapapun di Jakarta karena handphonenya diambil Mamanya. Di Semarang, di sekolah barunya, Naya benar-benar menjalani tiga bulan sebagai siswi baru yang penyendiri dan pendiam karena ia sudah susah komunikasi secara langsung ditambah tidak bisa komunikasi secara online juga, hari-harinya hanya ia jalani dengan dirinya sendiri dan buku. Sampai sini, semoga kalian paham yah kenapa Naya sangat takut buat masalah dan mempermasalahkannya apalagi kalau Mamanya sampai tahu. Namun, bagaimana jika hal itulah yang membuat Naya akhirnya bisa lolos masuk sebagai Mahasiswa Universitas Indonesia fakultas FMIPA!!!! YESSSS!!!! teriak Naya sangat kencang, kaget, tidak percaya dan senang sekali!!!! Naya mau nangis karena ia hanya ingin kembali ke Jakarta, hatinya disana, ia sangat rindu dengan rumah, jalan, taman, dan semua titik kota, Naya tetiba terdiam karena mungkin ia juga merindukan orang-orang didalamnya. Jadi, dengan hati yang bersyukur, Naya sangat berterimakasih kepada pemerintah & kemendikbud!
Komentar
Rekwik
38
Bagikan
Anda harus login atau daftar untuk mengirimkan komentar
Komentar (0)