Malu akan cinta-Mu
Puisi
Jika kukatakan Kau tak adil membagi hidup ini untukku rasanya aku malu
Yang tak adil itu aku
Hamba-Mu yang tak tahu cara membagi syukur
Bila kubilang tak Cinta, harusnya aku yang resah
Sebab berani membagi cinta pada makhluk yang tak seharusnya
Padahal cinta ini milik-Mu
Rindu ini punya-Mu
Dekap ini dari-Mu
Kaulah cintaku di atas segalanya, mengapa pula hati ini mendua
Suka
Favorit
Bagikan