Flash Fiction
Disukai
1
Dilihat
8,881
Perfect Blue
Drama

"Lukamu? Apa ayahmu yang melakukannya lagi?" Tatapanku mengarah pada lebam di sekitar matanya. Meski ia berbohong pada guru kalau ia berkelahi (yang membuatnya sampai dipanggil ke ruang konseling), ia tak bisa mengelak dariku.

Meski sifat kami bertolak belakang, kami adalah sahabat karib. Ia adalah siswa bermasalah. Nilainya jelek. Sering terlambat. Suka berkelahi. Dan berbagai jenis pelanggaran lainnya. Ayahnya adalah penjudi dan pemabuk yang kerap memukulinya. Ibunya adalah wanita penghibur yang jarang pulang. Saudara-saudaranya juga tak ada yang beres. Lingkungan keluarga yang kacau membentuknya jadi sosok biang onar.

Berbeda denganku yang merupakan salah satu siswa teladan. Nilaiku selalu bagus. Aku tak penah terlambat dan membuat masalah dengan murid lain. keluargaku sempurna. Hubungan ayah dan ibuku harmonis. Begitu pula dengan saudara-saudaraku yang merupakan jebolan universitas ternama. Aku sendiri adalah siswa percepatan dari kelas 1 SMA. Aku langsung ke kelas 3 untuk bersiap-siap masuk ke perguruan tinggi favorit. Bisa dibilang, aku adalah dambaan bagi semua orang.

Bagaimana kami bisa dekat? Itulah yang menarik dari persahabatan kami. Aku orangnya baik dan tak pernah membeda-bedakan teman. Tiap orang suka berteman denganku, tak terkecuali dengan murid bermasalah ini. Secara alami, hubungan kami semakin akrab. Ia bahkan mau menceritakan sisi gelap kehidupannya padaku.

"Kasihan sekali ya. Tinggal dalam keluarga seperti itu. Kenapa kau tak pergi saja dari rumah?" celetukku. Mendengarnya, ia tak tersulut emosi. Air mukanya masih tenang. Jari-jarinya mengusap luka lebam di sekitar matanya.

"Manusia mengharapkan kebebasan, ya? Karena bebas, diri kita jadi sempurna." Sejak tadi aku yang terus mengoceh. Tanganku terentang, nyaris mengenainya kalau ia tak menghindar. Aku pun tertawa sambil minta maaf. Tapi, entah kenapa saat ini aku merasa senang. Seperti terkena sebuah euphoria, tanpa mengetahui alasan pastinya.

Mungkin karena mendengar sekelumit kisahnya yang tragis membuatku bersyukur aku tidak mengalaminya. Itu mematik rasa kenahagiaan dalam hatiku.

Aku tersentak saat ia mencengkram pergelangan tanganku. Euphoria itu langsung menurun drastis lalu lenyap. Sambil mengerang, aku memberikan perlawanan. Tapi, tenaganya berkali-kali lipat lebih kuat. Ia menyingkapkan lengan bajuku sampai bagian kulitnya terekspos. Sebenarnya bukan perkara besar, kalau saja tidak ada sesuatu yang berusaha kusembunyikan.

Di pergelangan tanganku ada banyak bekas luka sayatan. Beberapa ada yang sudah mengering. Tapi, ada juga yang tertutup plester karena merupakan luka baru.

Kebahagiaan dan kesedihan bisa menjadi setipis kapas. Emosi itu bisa berganti dengan amat cepat. Setelah melihat luka-luka itu, hatiku diliputi oleh warna biru. Sekujur tubuhku lemas. Raut wajahku berubah muram.

Ia tetap mengunci mulutnya, setelah melakukan hal itu. Aku sendiri hanya memeluk lutut lalu membenamkan wajahku. Butir air mata yang kutahan kini meleleh. Warna biru itu tertoreh semakin sempurna.

Kurasakan usapan lembut di ujung kepalaku. Siapa lagi yang melakukannya kalau bukan si siswa bermasalah? Aku pun menangis, mencurahkan semua kesedihan tak terjelaskan yang melilit hatiku. Ia tak sempurna, tapi aku lebih tak sempurna. Bodohnya lagi, aku baru menyadarinya sekarang melalui kejadian ini.

"Sudahlah. Kita menanggung kesedihan yang sama." Satu-satunya ucapan darinya membuat tangisku perlahan mereda.

Suka
Favorit
Bagikan
Anda harus login atau daftar untuk mengirimkan komentar
Tidak ada komentar
Rekomendasi dari Drama
Rekomendasi