Akun ini terverifikasi oleh Kwikku
Prestasi
Sebuah badge yang diberikan kepada pengguna yang berhasil mencapai target tertentu dari syarat badge tersebut.
Untuk jenis badge terbatas hanya bisa didapatkan pada waktu tertentu
Pelajari lebih lanjut
Kirim Pesan
Apakah kamu akan memblokir pengguna Alim Bakhtiar
Alim Bakhtiar
@alimbakhtiar
yuk Kenalan dengan Sriti
👇👇👇
https://m.kwikku.com/novel/read/sriti-wani
👇👇👇
https://m.kwikku.com/novel/read/sriti-wani
Laporkan
Timeline
pulau Naga dan Sihir Bidadari Lautan Timur
Pulau Naga dan Sihir Bidadari Lautan Timur
SECUIL IKAN ASIN
Secuil ikan asin adalah rasa syukur sekepal nasi yang menambal neraka yang bocor
Secuil ikan asin menjadi sisa dzikir
Akan sejumput sorga di hari yang gersang
Aku undang engkau datang
Dengan tambalan tikar iman
Dalam bau jelantah dan ngeong kucing
Berebut tulang
Tercium ayat-ayat Nabi
: Tuhan sedang membagi sekerat sorga yang hilang.
2024
Gara gara lupa password, jadi lama deh gak pasang status Kwikku.
Keajaiban manusia adalah menciptakan sesuatu dari hal yang tiada. ia nencipta benda benda untuk digunakan, mencipta lagu dan juga cerita. ia meniru Tuhan yang mencipta segala hal.
Membuat cerita. gambar adalah hal yang mungkin terlihat sepele. tapi bila dipikir itu adalah tindakan ajaib. di mana cerita dan gambar gambar itu berada sebelum dibangkitkan oleh pembuatnya?
Membuat cerita. gambar adalah hal yang mungkin terlihat sepele. tapi bila dipikir itu adalah tindakan ajaib. di mana cerita dan gambar gambar itu berada sebelum dibangkitkan oleh pembuatnya?
Apa yang akan kau lakukan, bila orang yang kucintai dan hidup bersamamu menjalin hubungan dengan orang lain di belakangmu. Mereka saling cinta, setelah kau tahu itu apakah kau akan mengalah, menjauh dan merelakan orang yang kau sayangi itu bersama orang lain itu? orang yang kucintai itu memilihmu dan memilihmu, akan tetapi ia tak bisa memutus hubungan dengan orang lain itu. Kau mencintainya, dan kau membiarkan mereka berdua menjalin hubungan dengan mengorbankan kesakitanmu.
Seringkali orang yang paling kita sayang adalah seseorang yang paling melukai kita.
Bisa kembali berpameran seni rupa adalah hal membahagiakan.😀
Dari sebuah buku tua berbahasa Belanda yang berjudul Javaanshe Meisjesspelen Kinderlied 'ls yang terbit tahun 1938 saya mendapatkan begitu banyaknya lagu dolanan anak (Jawa) yang ada dan saat ini sudah tidak lagi bisa diketahui bagaimana cara menyanyikannya. Buku ini menghimpun bermacam nyanyian anak berbahasa Jawa yang cukup lengkap. Pertama kali saya membacanya di perpustakaan Tamansiswa ketika sedang melakukan penulisan novel Sriti Wani. Buku ini adalah salah satu referensi dari tembang anak Jawa, yang kemudian berdasar berbagai referensi saya gunakan buat membuat tembang dan mantra dalam novel.
Yang mungkin membuat saya geleng geleng adalah banyak kata kata dalam tembang yang mungkin dianggap jorok dan kurang pantas buat masyarakat sekarang. Tapi begitulah sebuah tembang atau permainan menyimpan pandangan akan zaman di sebuah masa. Saya rasa anak anak di masa itu sungguh anak yang gembira.
Yang mungkin membuat saya geleng geleng adalah banyak kata kata dalam tembang yang mungkin dianggap jorok dan kurang pantas buat masyarakat sekarang. Tapi begitulah sebuah tembang atau permainan menyimpan pandangan akan zaman di sebuah masa. Saya rasa anak anak di masa itu sungguh anak yang gembira.
Dear Kwikku yang saya cintai saya ingin menyampaikan sebuah unek-unek mengenai kompetisi Kwikku tahun ini. Saya berharap pihak manajemen Kwikku bisa lebih aktif dan kreatif dalam mengelola konten ataupun ajang perlombaan. Saya banyak berharap bahwa Kwikku bisa menjadi wadah interaksi diskusi dan perjuangan akan dunia sastra , Webtoon dan kepenulisan. Buatlah diskusi obrolan mengenai buku atau karya sastra bisa apa saja, karya klasik, karya pop atau karya yang bersifat sastrawi. Buatlah ulasan mengenai buku, cerita atau karya dalam platform resmi agar Kwikku selalu hangat dengan pembahasan. Undanglah para penulis untuk membuat tulisan atau ulasan atau zoom yang asyik secara mingguan atau bulanan. Kwikku juga hendaknya tidak hanya mengandalkan ajang lomba semata tapi juga interaksi dengan penulis dan penikmatnya. Selain itu hendaknya Kwikku membuat managemen yang baik dan diisi oleh mereka yang tahu, mengerti dan suka buku juga punya integritas dan tanggung jawab. Tidak harus ahli banget, melainkan punya integritas untuk berkembang. Juga dalam menyelenggarakan lomba, hendaknya penjadwalan hasil pengumuman bisa lebih jelas dan tidak mundur-mundur, mengingat para peserta lomba juga butuh kepastian dan juga kredibilitas Kwikku yang menjadi pertaruhannya. Admin seharusnya aktif mengupdate berita atau pengumuman di platform Kwikku, jangan menunggu reaksi atau pertanyaan dari pengguna platform Kwikku. Admin juga komunikatif juga bisa menjalin keakraban juga mengelola konten Kwikku menjadi konten platform digital yang kece. Saya berharap ada perbaikan yang signifikan agar platform ini menjadi acuan dan standar nilai buat platform digital serupa lainnya.
Salam
Alim Bakhtiar
(pecinta Kwikku)
#kwikku
Salam
Alim Bakhtiar
(pecinta Kwikku)
#kwikku
Kira-kira siapa ya pemenang lomba Kwikku tahun ini. Ada tiga kategori lho...
Buku-buku adalah pacar yang mendebarkan.
Pelecehan seks, atau pun kekerasan seksual seringkali terjadi di dunia sastra. Relasi kuasa seringkali digunakan pelaku kepada korban, semisal ia mengampu workshop penulisan, membimbing skripsi, atau menjadi mentor project seni. Pelaku biasanya punya otoritas, pengalaman dalam bidangnya, punya kuasa dalam dunianya. Sebuah kelebihan yang justru dimanfaatkan sebagai sarana pelampiasan nafsu seksnya.
Penokohan, selebritas, kepepuleran sebagai pemenang atau juara adalah hal yang sering membuat ketertakjuban dan membuat orang lain silau dan hormat. Kita boleh kagum, terpukau, ngefans pada seseorang tapi jangan biarkan dirimu takluk, atau mau melakukan kebodohan, juga dalam seksualitas.
Korban kekerasan seks dalam sastra biasanya adalah pemula, atau mereka yang sedang belajar, kagum akan ketokohan sehingga mudah dimanipulasi oleh pelaku. Pelaku bisa saja bersifat kebapakan, teman curhat yang mengasyikan, atau kakak yang pengertian. tapi ketika dia telah mendapat kepercayaan dia bisa saja membuat kekerasan baik secara pemaksaan atau penggiringan.
Berhati hatilah pada hal di atas. Kita boleh belajar, mengikuti workshop kepenulisan, atau nyantrik pada seseorang yang kita anggap guru. tapi janganlah menjadi bodoh dan lemah. Jangan biarkan siapapun, bahkan tail kucing penulis terkenal yang mendapat perhargaan tinggi, atau dosen atau apalah gelar yang dipakainya. Tetaplah teguh, kepenulisan juga seringkali penuh tipu daya. Dan dunia sastra banyak dipenuhi predator licik yang menggunakan pengalaman, kekuasaan, otoritas untuk melakukan kekerasan seksual.
2021.
Penokohan, selebritas, kepepuleran sebagai pemenang atau juara adalah hal yang sering membuat ketertakjuban dan membuat orang lain silau dan hormat. Kita boleh kagum, terpukau, ngefans pada seseorang tapi jangan biarkan dirimu takluk, atau mau melakukan kebodohan, juga dalam seksualitas.
Korban kekerasan seks dalam sastra biasanya adalah pemula, atau mereka yang sedang belajar, kagum akan ketokohan sehingga mudah dimanipulasi oleh pelaku. Pelaku bisa saja bersifat kebapakan, teman curhat yang mengasyikan, atau kakak yang pengertian. tapi ketika dia telah mendapat kepercayaan dia bisa saja membuat kekerasan baik secara pemaksaan atau penggiringan.
Berhati hatilah pada hal di atas. Kita boleh belajar, mengikuti workshop kepenulisan, atau nyantrik pada seseorang yang kita anggap guru. tapi janganlah menjadi bodoh dan lemah. Jangan biarkan siapapun, bahkan tail kucing penulis terkenal yang mendapat perhargaan tinggi, atau dosen atau apalah gelar yang dipakainya. Tetaplah teguh, kepenulisan juga seringkali penuh tipu daya. Dan dunia sastra banyak dipenuhi predator licik yang menggunakan pengalaman, kekuasaan, otoritas untuk melakukan kekerasan seksual.
2021.
Alim Bakhtiar mengomentari karya ini
Novel
TUNGGU AKU DI BATAVIA
ni ketut yuni suastini
Selamat berkompetisi para juara. kompetisi terbesar adalah melawan diri sendiri. Ketika sudah menyelesaikan sebuah naskah dengan tekanan waktu dan berhasil menyelesaikannya, berarti kalian adalah juara. Dan hal terbesar kemudian, setelah kompetisi apakah kita masih mau dan bisa menulis? Itulah kompetisi yang sesungguhnya harus kita menangkan. @ Kwikku.com
Seberapa jauh seni bisa membuat perubahan? Apakah kita terlalu jauh berharap bahwa seni akan menyelesaikan permasalahan di seluruh dunia, ataukah seni sebagaimana pers atau lembaga masyarakat yang berfungsi sebagai pengontrol nilai, dan kebijakan negara, serta pendobrak kebuntuan kebudayaan?
Seni dan dialog adalah acara yang bagi saya terasa mewah karena acara seni semacam ini dilaksanakan di masa pandemi covid yang entah sampai kapan selesai.
Kemudian bagaimanakah posisi karya novel dalam Kwikku? apakah karya hasil kompetisi Kwikku mendapat respon bagus dalam dunia sastra dan kepenulisan? Dan apakah karya dalam Kwikku juga bisa dan akan dicetak secara fisik sebagaimana umumnya karya sastra?
Seni adalah daya ganggu, dan hasil karya Kwikku cukup mengganggu saya. *BLEE*
TENTANG KEABADIAN
Detik bertambah detik
bertambah aku dalam hari
esok lusa dan seterusnya.
Menghirup menghembus
demikianlah hidup bertepuk maut.
Aku adalah detik yang akan berhenti pada engkau dan lainnya.
2021
Adalah sesuatu ketika membuat sketsa gambar dan tinggal eksekusi tapi gambar itu terkena tumpahan tinta.😀😀🙏